Havermeelkoek

15.11

Astaga, udah lama juga saya nggak nulis di sini. 6 bulan ada deh kayaknya. Habis, lagi nggak ada ide buat nulis sih. Mumpung masih bulan Januari, rajin nulis di blognya mau diniatin lagi. Mumpung ada ide juga.

Jadi, di suatu siang hari, entah kenapa saya lagi pengen banget sama pie. Mana kebayang lagi pie coklatnya Il Mondo. Tapi, kali ini pengen nyoba varian lain, selain pie coklat. Setelah googling dan browsing di instagram, ternyata nyari menu pie yang sesuai kriteria saya pengenin nggak gampang. Saya pengennya pie dalam bentuk potongan dari loyang besar, bukan mini pie gitu. Terus pengennya pie yang manis bukan yang asin, tapi isinya pengen yang dari selai buah. Browsing di instagram sama google buat menemukan kafe atau tempat makan yang menyediakan pie, juga sedikit hasilnya.

Akhirnya, cara paling gampang adalah buka satu-satu akun pencinta kuliner di joga dan scroll down satu-satu fotonya. Setelah membuka beberapa aun, akhirnya ketemu foto pie persis seperti yang saya mau. Apakah pencarian saya berakhir? Tentu saja belum. Ada coffee shop yang sepertinya punya banyak varian pie, tapi sayangnya karena coffee shop tentu saja menu utamanya kopi (ya iyalah). Karena saya nggak suka kopi dan nggak ada menu minuman lain, akhirnya tempat itu tercoret dari daftar. Scroll down lagi, akhirnya ketemu, sebuah kafe mungil yang menyediakan pie. Namanya Havermeelkoek. Nggak cuma pie sih, tapi juga menyediakan cupcakes aneka rasa. Serunya lagi, tiap hari varian pie-nya ganti-ganti. Buat mengobai rasa penasaran saya, di suatu hari Minggu siang, kesanalah saya.

Havermeelkoek ini terletak di daerah Prawirotaman. Ancer-ancernya sih di pelataran Metro Guest House. Masih sejalan sama Greenhost hotel yang lagi hits itu. Cari aja di google map, pasti ketemu kok. Sebelum berangkat, saya juga sempat ngintip akun instagramnya. Kebetulan, hari itu mereka menyediakan menu apple crumble pie. Sebenarnya sih saya lagi pengen cherry pie atau blueberry pie. Tapi karena adanya apple pie, ya bolehlah.

Havermeelkoek ini bentuknya seperti rumah mungil yang terletak di pelataran Metro Guest House. Meja yang disediakan cuma sedikit, 2 meja di luar dan 3 meja di dalam, dengan interior ala shabby chic... Jadi isinya bunga-bunga dimana-mana.



Menu yang disediakan bukan cuma pie dan cupcakes, tapi ada nachos dan pasta. Untuk menu minumannya, ada ice tea aneka rasa dan milkshake. Siang itu, saya sama adek saya pesan Strawberry Ice Tea, Chocolate Milkshake dan 1 slice apple pie.


Kalau beli pie di sini, biasanya disajikan sama 1 scoop ice cream. Berhubung saya masih nggak makan ice cream, akhirnya minta yang tanpa ice cream aja. Jadi, gimana rasanya? Rasanya enak, kulitnya renyah, terus fillingnya nggak kemanisan dan nggak terlalu asem. Soalnya, saya jadi mbandingin sama apple pie versi yang beli di Bogor. Kalau yang itu, selai apelnya asem banget. Tapi, kalau apple pie yang ini, rasa asemnya masih ada, cuma nggak kebangetan asemnya. Manisnya juga pas, nggak kemanisan. Makan 1 slice gitu aja, kalau saya kenyang lho. 

Akhirnya, kepengenan makan pie-nya keturutan. Meskipun masih penasaran, sama pie-pie aneka varian yang lain. Selain menyediakan aneka pie dan cupcakes, di Havermeelkoek juga ada pudding, aneka kue kering dan selai coklat. Jadi, yang lagi pengen yang manis-manis boleh dicoba ke sana ya.

Instagram: @havermeelkoek
Strawberry Ice Tea (18k)
Chocolate milkshake (22k)
Apple Crumble Pie (25k)
Kue kering toples kecil (65k)
Kue kering toples besar (110k)
Cupcakes (14,5k)

You Might Also Like

0 komentar